Why Learning AWS DevOps is Great for your Career

Para pemimpin dunia bisnis di seluruh dunia berpendapat sama: Karir yang sukses tidak dicapai dengan menaiki tangga lurus ke atas. Namun, kamu harus tahu cara mendaki gunung yang berliku-liku.

Apa artinya?

Secara singkat, ini berarti tidak ada satu jalan yang khusus dan pasti untuk mencapai kesuksesan. Sekarang kita tengah berada di masa perubahan. Banyak bisnis yang mengubah cara kerja mereka untuk bersaing dengan startup yang mulai mengambil alih berbagai macam industri. Amazon mengubah pengalaman berbelanja. Facebook dan Google membuat revolusi di dunia periklanan digital. Gojek dan Grab mengubah dunia taxi dan transportasi umum. Dan di masa mendatang, mobil tanpa pengemudi berkemungkinan besar mengubah cara orang berpergian.

Salah satu contohnya adalah Industri Cloud Computing yang berkembang dengan sangat cepat.

Sejak Amazon meluncurkan AWS (Amazon Web Service) di tahun 2006 dan cloud computing masih merupakan hal yang sangat baru, bidang cloud computing sudah berkembang dengan sangat cepat. Tahun ini, demand akan ahli AWS jauh melebihi supply yang ada di pasar kerja. Walaupun ada beberapa Developer dan ahli SysOps individual, jumlah orang yang bisa menguasai seluruh aspek Amazon Cloud masih sangat sedikit.

Di zaman sekarang, perusahaan-perusahaan teratas mencari individu yang memiliki lebih dari satu atau dua kemampuan khusus yang dapat membantu perusahaan.

Mengapa profesional yang memiliki beragam kemampuan banyak dicari?

Multi-skilled professionals are in demand because they:

  • Mengurangi pengeluaran perusahaan.
  • Mampu mempelajari kemampuan baru yang dapat membantu perusahaan tetap relevan di industri yang terus berubah.
  • Memungkinkan adanya debat dan kolaborasi yang membantu perusahaan menghasilkan hasil yang terbaik.

Lalu, apa kemampuan yang saya butuhkan agar dapat sukses sebagai ahli Cloud?

Banyak pencari kerja yang memasuki lapangan kerja hanya dengan pengetahuan secara teori di bidang yang mereka jalani. Namun, mereka hanya memiliki satu atau dua kemampuan saja dan akan membatasi kemampuan perusahaan untuk menciptakan inovasi baru.

Jika kamu memiliki banyak kemampuan, kamu dapat menghindari masalah ini. Jika kamu memiliki sertifikasi sebagai seorang AWS developer, SysOps dan Associate Arsitek Solusi, kamu akan dapat menggunakan tools Amazon Cloud terbaru dan kamu akan dapat terus beradaptasi di industri Cloud Computing.

Bagaimana cara menjadi profesional Cloud yang multi talenta?

Saat ingin berganti karir, akan nampak sulit bagimu untuk mempelajari kemampuan baru sambil bekerja. Bahkan jika kamu sudah mempelajari kemampuan baru yang tidak berhubungan langsung dengan pekerjaanmu, contohnya: kamu seorang Developer AWS yang memiliki kemampuan baru di bidang Sistem Operasi (SysOps), bagaimana cara kamu dapat meyakinkan perusahaanmu bahwa kamu dapat menggunakannya dengan efektif dan akan menguntungkan perusahaan?

Salah satu cara yang paling populer untuk mempelajari berbagai kemampuan baru dan meningkatkan nilai jualmu di pasar kerja adalah dengan mendapat sertifikasi profesional.

Menurut riset dari Career Data Labs, profesional yang memiliki sertifikasi mempunyai kesempatan 3x lipat dari mereka yang tidak memiliki sertifikasi untuk mendapatkan promosi. 50% dari profesional yang memiliki sertifikasi mendapatkan promosi setelah 6 bulan bekerja; sedangkan rata-rata untuk profesional yang tidak memiliki sertifikasi adalah 20%.

Jika kamu ingin menjadi seorang profesional yang memiliki banyak kemampuan tetapi tidak ingin keluar pekerjaanmu untuk belajar, HACKTIV8 Coding Bootcamp menyediakan beragam kelas malam paruh waktu untuk semua profesional seperti kamu!

AWS DevOps Class dirancang untuk membantumu membangun kemampuan inti yang berhubungan dengan platform AWS. Melalui program ini, kamu dapat mengenal dan mengerti istilah-istilah, konsep dan sistem keamanan yang disediakan AWS. Kamu akan mendapat bimbingan dari profesional AWS dengan kemampuan teknis, pemrograman dan project support.

Program ini mengutamakan cara praktik terbaik AWS dan akan membantumu memindahkan pekerjaan yang sudah ada ke cloud. Pada akhir kelas ini, kamu akan menjadi ahli di bidang cloud dan memiliki sertifikat yang akan sangat mendorong karirmu kedepan.

Tunggu apa lagi? Ikuti DevOps Class HACKTIV8 dan jadilah profesional multi talenta!

Photo Credit: Unsplash